Gregoria Mariska Tunjung kala berlaga. (Foto: PBSI)
JAKARTA – Kabar buruk datang dari pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung. Dia dikabarkan sakit hingga absen dalam simulasi pertandingan Piala Sudirman 2025.
Dengan kondisi itu, akankah Gregoria Mariska tetap perkuat tim bulu tangkis Indonesia di Piala Sudirman 2025? Diketahui, ajang itu sendiri akan segera digelar di China, tepatnya pada 27 April hingga 4 Mei 2025.
1. PBSI Gelar Simulasi Pertandingan Piala Sudirman 2025
PBSI menggelar simulasi pertandingan menuju Piala Sudirman 2025 di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Senin (21/4/2025). Simulasi ini bertujuan agar para atlet Indonesia lebih siap untuk beraksi di ajang bergengsi beregu campuran tersebut.
Hanya saja, Gregoria Mariska Tunjung absen dalam simulasi tersebut. Padahal, seharusnya dia menghadapi Putri Kusuma Wardani di sektor tunggal putri.
Lantaran sakit, peran Gregoria pada laga simulasi itu pun digantikan. Akhirnya, Ester Nurumi Tri Wardoyo yang bertanding melawan Putri Kusuma Wardani.
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya