Tim SAR Evakuasi Jasad Pendaki WN Malaysia dari Jurang Gunung Rinjani

7 hours ago 2

Tim SAR Evakuasi Jasad Pendaki WN Malaysia dari Jurang Gunung Rinjani

Tim SAR Evakuasi Jasad Pendaki WN Malaysia di Gunung Rinjani (foto: dok Tim SAR)

SELONG - Tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi jasad pendaki berkewarganegaraan Malaysia, Rennie Bin Abdul Ghani (57), dari dalam jurang di jalur pendakian Torean Gunung Rinjani, di Kecamatan Selong, Kabupaten Lombok Timur, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), pada Minggu 4 Mei 2025, pada pukul 10.30 WITA.

Korban ditemukan meninggal dunia di kedalaman sekitar 80 meter setelah operasi SAR yang berlangsung sejak Sabtu 3 Mei 2025.

Kepala Kantor SAR Mataram, Muhamad Hariyadi mengatakan, proses evakuasi dilakukan dengan menggunakan sistem penurunan (lowering) dan penarikan (lifting) yang memanfaatkan peralatan mountaineering. Kedua sistem ini dikontrol oleh tim yang berada di atas tebing. Medan yang curam dan terjal serta kondisi kabut tebal menjadi tantangan utama bagi tim SAR.

"Pengangkatan jenazah korban memakan waktu sekitar 3,5 jam," kata Hariyadi, Senin (5/5/2025).

Setelah berhasil dievakuasi dari jurang, RAG dibawa menuju pintu destinasi wisata pendakian Torean.

"Korban telah diserahkan ke BTNGR dan pihak keluarga, selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Mataram untuk penanganan lebih lanjut," tandasnya.

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita news lainnya

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|