Selain Rumah Warga, Kantor Dinas Pemkot Bogor Rusak Terdampak Gempa

1 week ago 11

Selain Rumah Warga, Kantor Dinas Pemkot Bogor Rusak Terdampak Gempa

Rumah Warga Rusak Dampak Gempa Dangkal Kota Bogor. Foto: Dok IST.

BOGOR - Gempa bumi dangkal berkekuatan 4,1 Magnitudo melanda Kota Bogor. Rumah warga hingga Kantor Dinas Pemkot Bogor dilaporkan terdampak.

"Saya sudah mendapatkan laporan tentang terjadi kerusakan ringan di beberapa kantor dinas, dengaan harapan tentu tidak terjadi kerusakan-kerusakan yang ada di sekitaran Kota Bogor yang bersifat sedang maupun berat," kata Wali Kota Bogor Dedie A. Rachim dalam keterangannya, Jumat (11/4/2025).

Terkait jumlahnya, belum diketahui secara pasti. Karena, tim BPBD dan lainnya masih terus melakukan pemantauan dan pendataan di wilayah.

"Kita doakan, mudah-mudahan kondisi masyarakat dalam situasi aman dan kita berdoa mudah-mudahan tidak terjadi lagi gempa susulan," ungkapnya.

Namun, tambah Dedie, pihaknya tetap mengimbau kepada seluruh masyarakat dan instansi terkait untuk mengatisipasi apabila terjadi gempa susulan.

"Saya mengimbau untuk mengantisipasi apabila terjadi gempa susulan," ujarnya.

Diketahui, gempa sebesar 4,1 M mengguncang Kota Bogor sekira pukul 22.16 WIB. Berdasarkan keterangan BMKG, gempa berpusat 2 Kilometer Tenggara Kota Bogor dengan kedalaman 5 Kilometer.

(Puteranegara Batubara)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita megapolitan lainnya

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|