Ditinggal Megawati Hangestri, Pelatih Red Sparks: Ini Bukan Akhir Red Sparks!

1 day ago 2

 Ini Bukan Akhir Red Sparks!

Megawati Hangestri kala membela Red Sparks. (Foto: Red Sparks)

DAEJEON – Pelatih Red Sparks, Ko Hee Jin, beri pesan berkelas usai ditinggal bintang voli Indonesia, Megawati Hangestri. Dia menegaskan bahwa kehilangan Megawati bukanlah akhir dari Red Sparks.

Hal ini disampaikan Ko Hee Jin, meski dirinya sangat kehilangan sosok Megawati Hangestri. Namun, Ko Hee Jin tak mau terlarut dalam kesedihan itu.

 Instagram/@red__sparks)

1. Tinggalkan Red Sparks

Ya, Megawati meninggalkan Red Sparks pada akhir musim Liga Voli Putri Korea Selatan 2024-2025. Pevoli kelahiran Jember, Jawa Timur itu pergi dengan meninggalkan tinta manis, yakni membawa Red Sparks keluar sebagai runner-up.

Di satu sisi, kepergian Megawati menjadi pukulan bagi Red Sparks. Pasalnya, dia berperan penting dalam mendongkrak performa Red Sparks selama dua tahun terakhir.

Bukti nyatanya, di musim ini, Megawati berhasil mengantarkan tim kembali ke final. Ini menjadi pertama kalinya Red Sparks ke final dalam 13 tahun terakhir.

2. Reaksi Pelatih Red Sparks

Ko Hee Jin pun mengakui para pemain sangat merasa kehilangan Megawati. Namun, dia mencoba tegar dengan menegaskan kepergian bintang voli Indonesia itu bukan berarti menjadi akhir bagi Red Sparks.

“Perjalanan voli Jeonggwanjang belum berakhir di sini. Meski kami merasa kehilangan, saya yakin para pemain menyadari bahwa kami juga bisa bersaing,” kata Ko Hee Jin, dilansir dari Joong Ang, Jumat (18/4/2025).

“Saya tidak bisa melupakan rasa tegang dan antusiasme saat final kemarin,” sambungnya.

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|