Daftar Line Up Timnas Indonesia U-17 vs Afghanistan U-17 di Piala Asia U-17 2025: Rotasi Pemain, Mathew Baker hingga Evandra Florasta Cadangan

1 week ago 13

 Rotasi Pemain, Mathew Baker hingga Evandra Florasta Cadangan

Timnas Indonesia U-17 siap hadapi Afghanistan U-17 di Piala Asia U-17 2025. (Foto: PSSI)

JEDDAH – Daftar line up Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-17 vs Afghanistan U-17 di laga pamungkas Grup C Piala Asia U-17 2025 sudah diumumkan. Terlihat pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto melakukan rotasi pemain dengan mengistirahatkan sejumlah pemain andalan seperti halnya, Evandra Florasta, Mathew Baker, hingga Zahaby Gholy.

Sejak awal, Nova sudah mengatakan bakal melakukan rotasi demi memberikan menit bermain untuk para pemain yang belum tampil di dua laga awal Piala Asia U-17 2025. Toh apapun hasil dari laga melawan Afghanistan U-17 takkan berpengaruh apa-apa untuk skuad Garuda Asia –julukan Timnas Indonesia U-17.

1. Sudah Lolos

Ya, laga melawan Afghanistan U-17 di partai terakhir Grup C itu bukanlah pertandingan yang mesti dikhawatirkan. Sebab sejatinya Timnas Indonesia U-17 sudah mengunci tiket ke perempatfinal Piala Asia U-17 2025.

Bahkan Garuda Asia lolos ke perempatfinal Piala Asia U-17 2025 dengan status sebagai juara Grup C meski masih ada laga melawan Afghanistan U-17 yang belum dimainkan. Hal itu berkat Timnas Indonesia U-17 sukses mengumpulkan 6 poin dari kemenangan atas Korea Selatan U-17 (1-0) dan Yaman U-17 (4-1).

Karena sudah pasti lolos, wajar jika Nova Arianto memilih rotasi pemain. Bukan sekadar demi memberikan menit bermain untuk para penggawa yang kerap dicadangkan, tetapi rotasi itu juga menjadi strategi untuk mengistirahatkan pemain penting untuk dimaksimalkan di babak perempatfinal nanti.

Timnas Indonesia U-17 Resmi Lolos Piala Dunia U-17 2025 dan Perempatfinal Piala Asia U-17 2025 Timnas Indonesia U-17 Resmi Lolos Piala Dunia U-17 2025 dan Perempatfinal Piala Asia U-17 2025

Untuk lawan Timnas Indonesia U-17 di perempatfinal, tim asuhan Nova Arianto itu mesti menunggu siapa runner-up Grup D. Grup D sendiri berisikan Tajikistan, Korea Utara, Oman, dan Iran.

Sampai saat ini, Grup D berjalan sengit karena keempat tim masih berhak lolos ke perempatfinal Piala Asia U-17 2025. Nantinya hanya dua tim terbaik yang lolos ke fase gugur Piala Asia U-17 2025.

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|