Megawati Tegaskan PDIP Tetap di Luar Pemerintahan Usai Bertemu Prabowo, Adaamp;nbsp;Apa?

5 days ago 9

Rakhmatulloh , Jurnalis-Kamis, 10 April 2025 |12:04 WIB

Megawati Tegaskan PDIP Tetap di Luar Pemerintahan Usai Bertemu Prabowo, Ada Apa?

Megawati Tegaskan PDIP Tetap di Luar Pemerintahan Usai Bertemu Prabowo, Ada Apa?

JAKARTA - Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri memilih tetap berada di luar pemerintahan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka. Sebelumnya, Megawati melakukan pertemuan dengan Prabowo Subianto.

Sikap Megawati itu sebelumnya disampaikan Sekjen DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani menanggapi hasil pertemuan antara Presiden Prabowo Subianto dengan Presiden RI ke-5 itu beberapa waktu lalu.

Founder Lembaga Survei KedaiKOPI, Hendri Satrio menilai keputusan Megawati harus dihormati yang memilih tetap berada di luar pemerintahan.

"Tapi yang harus digarisbawahi silaturahim itu baik, apapun hasilnya. Nanti kita liat aja, karena kan ada yang bilang tetap di luar, tapi ada yang bilang akan mendukung pemerintahan pak prabowo," ujarnya saat dihubungi Okezone, Kamis (10/4/2025).

Hendri menganggap banyak cara yang bisa dilakukan kedua tokoh nasional itu untuk membangun bangsa dan negara di tengah tantangan ekonomi-politik nasional yang tidak mudah saat ini.

Karenanya, pria yang akrab disapa Hensat ini meyakini sikap Megawati dan tentunya PDIP yang memilih di luar pemerintahan Prabowo juga positif untuk menjaga iklim demokrasi.

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|