5 Zodiak yang Terkenal Physical Touch, Suka dengan Love Language Berupa Sentuhan hingga Pelukan

1 day ago 8

5 Zodiak yang Terkenal Physical Touch, Suka dengan Love Language Berupa Sentuhan hingga Pelukan

5 Zodiak yang Terkenal Physical Touch, Suka dengan Love Language Berupa Sentuhan hingga Pelukan

Berikut daftar zodiak yang dikenal cenderung memiliki love language "physical touch" alias lebih suka mengekspresikan dan menerima cinta lewat sentuhan fisik seperti pelukan, pegangan tangan, atau ciuman.

Physical touch sebagai love language itu adalah cara seseorang menerima dan mengekspresikan cinta melalui sentuhan fisik. 

Buat orang dengan love language ini, hal-hal sederhana seperti pelukan, gandengan tangan, atau usapan lembut di punggung bisa bermakna dalam banget, lebih dari kata-kata atau hadiah.

Nah, berikut 5 zodiak yang terkenal memiliki physical touch dalam love language mereka, dirangkum Okezone dari berbagai sumber, Senin (14/4/2025).


1. Aries (21 Maret – 19 April)

Aries dikenal sebagai zodiak yang sangat ekspresif dan penuh energi, dan hal ini juga tercermin dalam love language mereka, termasuk physical touch.

Aries adalah zodiak pertama dalam zodiak, yang dilambangkan oleh domba jantan. Mereka cenderung memiliki sifat kepemimpinan yang kuat dan penuh gairah. 

Aries suka menunjukkan perasaan mereka secara langsung dan tidak ragu untuk memperlihatkan afeksi kepada orang yang mereka sayangi melalui sentuhan fisik, baik itu pelukan, ciuman, atau sekadar memegang tangan.

Mereka suka menunjukkan perasaan mereka dengan cara yang langsung dan tidak bertele-tele. Dalam konteks hubungan, mereka cenderung menggunakan sentuhan fisik sebagai cara cepat dan jelas untuk menunjukkan perasaan mereka, tanpa perlu banyak kata-kata.  
  

2. Taurus (20 April – 20 Mei)

Taurus dikenal sangat sensual dan penuh perhatian dalam hubungan, dan salah satu alasan mengapa mereka cenderung terkenal dengan love language physical touch adalah karena mereka sangat menghargai kenyamanan dan hubungan fisik yang intim. 

Taurus adalah zodiak yang termasuk dalam elemen bumi, yang berarti mereka sangat terhubung dengan hal-hal yang bersifat fisik dan sensorik. 

Mereka cenderung menikmati hal-hal yang melibatkan panca indera mereka, termasuk sentuhan, yang memberi mereka perasaan nyata dan mendalam tentang dunia di sekitar mereka. Sentuhan fisik adalah cara Taurus untuk merasakan kedekatan dan kenyamanan.


3. Leo (23 Juli – 22 Agutus) 

Leo dikenal dengan sifatnya yang penuh semangat, percaya diri, dan suka menjadi pusat perhatian, dan ini juga tercermin dalam love language mereka, physical touch. Leo adalah zodiak yang sangat ekspresif dan suka menunjukkan perasaannya secara terbuka. 

Mereka tidak ragu untuk menunjukkan kasih sayang lewat sentuhan fisik, seperti pelukan, ciuman, atau bahkan berpegangan tangan di depan umum. Leo merasa sentuhan fisik adalah cara terbaik untuk mengekspresikan afeksi dan mendekatkan diri dengan orang yang mereka cintai.

Sebagai zodiak yang dikuasai oleh Matahari, Leo cenderung ingin merasa dihargai dan dikagumi. Mereka menggunakan sentuhan fisik sebagai cara untuk membangun koneksi emosional yang kuat. 

Sentuhan fisik adalah cara mereka untuk merasa lebih dekat dengan pasangan, dan bagi mereka, ini menunjukkan bahwa mereka dicintai dan dihormati.

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|