Naila Nazira
, Jurnalis-Kamis, 10 April 2025 |09:24 WIB
Viral Warga Jarah Buah dari Truk Kecelakaan. (Foto: X)
Aksi penjarahan terhadap truk bermuatan yang mengalami kecelakaan kembali terjadi. Kali ini, sebuah truk pengangkut buah mengalami insiden nahas hingga muatannya berserakan di jalan. Kecelakaan terjadi di Simpang Kavling Lama, Kota Batam, Kepulauan Riau, pada hari Minggu 6 April 2025.
Melansir dari salah satu akun sosial media X @Anak_ogi, Rabu (9/4/2025), terlihat buah pepaya diambil oleh seorang pria yang memakai topi dengan baju lengan panjang dan celana pendek.
“Gak semua sopir diam saat barangnya diambil. Pelajaran juga buat kita semua, gak suka dengan koruptor jangan lakukan hal seperti mereka, sekecil apapun itu," tulis pemilik akun.
Perdebatan ini dipicu oleh teguran sang sopir kepada seorang pria yang secara terang-terangan mengambil buah pepaya yang tercecer di jalan.
Tak lama setelah itu, ia hendak pergi menggunakan sepeda motor yang dibawanya. Namun, aksinya langsung dihentikan oleh sopir truk. Sopir tersebut menegur dengan tegas dan meminta pria itu untuk membayar jika ingin mengambil buah.
Pria itu mengaku hanya menjalankan permintaan seorang ibu-ibu. Namun, situasi semakin tegang karena ia merasa dituduh mencuri.
Aksi pria tersebut membuat sang sopir tak terima dengan yang dilakukannya, sopir tersebut hampir saja baku hantam dengan pria bertopi. Beruntung, keributan berhasil diredam oleh warga sekitar.
Video tersebut memicu beragam reaksi dari warganet. Banyak yang memberikan dukungan atas keberanian sang sopir karena menegur pria tersebut. Mereka juga mengecam aksi tak terpuji yang dilakukan oleh pria bertopi tersebut.
“Jangan mengambil kalau itu bukan hak kamu, apa lagi di posisi orang sedang kesusahan, ingat karma,” tulis @apunk_kesana**