4 Ikan yang Aman Dikonsumsi Penderita Darah Tinggi, Salah Satunya Salmon

5 hours ago 2

4 Ikan yang Aman Dikonsumsi Penderita Darah Tinggi, Salah Satunya Salmon

4 Ikan yang Aman Dikonsumsi Penderita Darah Tinggi, (Foto: Freepik)

Seseorang dengan riwayat penyakit darah tinggi tentu memerlukan pola hidup yang sehat. Konsekuensi dari tekanan darah tinggi adalah dapat membebani otot jantung dan merusak pembuluh darah yang mana ini dapat menyebabkan stroke atau serangan jantung.

Pola hidup pun perlu dijaga khususnya dengan makanan. Tak sembarangan asupan bisa dikonsumsi karena mungkin akan berdampak buruk bagi kesehatan pasien darah tinggi.

Salah satunya dari jenis ikan. Dilansir Daily Express, Selasa (22/4/2025), badan amal kolesterol Heart UK menegaskan bahwa ikan berminyak dapat membantu menurunkan tekanan darah. Ikan berminyak juga dapat membantu menjaga irama jantung tetap stabil dan mencegah pembekuan darah.

Lantas, jenis ikan berminyak seperti apa yang aman dikonsumsi oleh para penderita darah tinggi? Berikut informasinya.

1. Salmon

Pertama ada ikan salmon. Ikan yang begitu disukai banyak orang ini juga aman dikonsumsi oleh penderita darah tinggi.

Ikan salmon mengandung asam lemak omega-3 dalam jumlah besar yang menurunkan risiko tekanan darah tinggi, aritmia (detak jantung tidak teratur) dan aterosklerosis serta menurunkan trigliserida. Disarankan agar pasien darah tinggi mengonsumsi ikan salmon dua kali seminggu untuk asupan mereka.


2. Makarel

Selanjutnya ada ikan makarel. Tak kalah lezat dengan salmon, ikan makarel juga disukai banyak orang dan memiliki manfaat baik untuk kesehatan.

Ikan berlemak seperti makarel tinggi asam lemak omega-3, yang dapat menurunkan tekanan darah, mengurangi peradangan, dan menurunkan trigliserida. Selain sumber ikan tersebut juga mengandung vitamin D. Vitamin ini memiliki khasiat yang dapat menurunkan tekanan darah.

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|