Erick Thohir bicara soal Timnas Futsal Putri Indonesia. (Foto: PSSI)
REAKSI Erick Thohir usai Timnas Futsal Putri Indonesia kalah 2-5 dari Jepang di Piala Asia 2025. Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, membakar semangat para pemain skuad Garuda Pertiwi.
Ya, Timnas Futsal Putri Indonesia kalah telak dari Jepang dengan skor telak 2-5 dalam laga yang berlangsung di Hohhot Sports Centre, Hohhot, China, Rabu 7 Mei 2025. Jepang benar-benar tampil menggebrak sejak awal, dengan bukti mereka unggul 4-0 di babak pertama.
1. Reaksi Erick Thohir
Kendati begitu, Erick tak ingin semangat para pemain Timnas Futsal Putri Indonesia surut. Dia mengingatkan kepada Novita Murni cs. bahwa masih ada kesempatan untuk meraih poin di dua laga sisa, yakni melawan Thailand dan Bahrain.
“Timnas Futsal Putri Indonesia harus mengakui keunggulan Jepang dengan skor 5-2 pada pertandingan pertama Asia Women’s Futsal cup,” tulis Erick dalam instagramnya, Kamis (8/5/2025).
“Masih ada kesempatan untuk meraih poin saat melawan Thailand dan Bahrain di pertandingan berikutnya,” ucapnya.
“Kami akan tetap mendukung perjuangan kalian untuk bisa tampil memberikan yang terbaik. Semangat untuk Indonesia,” tegas Erick.