Polisi Tangkap Sopir Truk yang Tabrak Pemotor. Foto: Dok IST.
JAKARTA - Satlantas Polres Bireuen menangkap sopir truk yang hendak kabur usai menabrak pengemudi motor di Jalan Lintas Medan-Banda Aceh, Simpang Mamplam, Bireuen, Aceh. Polisi sempat melakukan pengejaran terhadap secara dramatis hingga akhirnya berhasil mengamankan sopir tersebut.
Direktur Lalu Lintas Polda Aceh, Kombes M. Iqbal Alqudusy mengatakan, keberhasilan petugas mengamankan sopir truk tersebut menunjukkan kesiapsiagaan jajaran lalu lintas di Aceh dalam menangani pelanggaran hukum yang membahayakan keselamatan publik.
"Kami dari Polda Aceh mengapresiasi upaya cepat Satlantas Polres Bireuen serta partisipasi masyarakat. Sinergi inilah yang kami harapkan untuk menciptakan jalan raya yang aman bagi semua," ujarnya melalui keterangannya, Senin (5/5/2025).
Adapun peristiwa kecelakaan itu terjadi pada Jumat, 2 Mei 2025, sekitar pukul 17.30 WIB. Peristiwa berawal saat sebuah mobil barang atau light truck Mitsubishi BL 8971 N yang dikemudikan Akbar Maulana melaju kencang dari arah Banda Aceh menuju Medan.
Saat hendak mendahului sepeda motor Honda Scoopy BL 6799 ZAW yang dikendarai Naura Geubrina Iza dan dibonceng Ulfatul Zahra, bagian kiri truk menyenggol setang kanan sepeda motor membuat pengendara dan penumpangnya terjatuh serta terseret di jalan beraspal. Bukannya berhenti, sopir truk itu justru kabur melarikan diri ke arah Medan.
Mendapatkan laporan cepat dari warga, piket patroli Satlantas yang dipimpin Bripka Syafrizal bersama Bripka Mulyadi segera berkoordinasi dengan Kasat Lantas, IPTU Aditya Hadmanto.
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya