Neng Eem Marhamah Zulfa Hiz
JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa Majelis Permusyawaratan Rakyat (F-PKB MPR) RI, yang juga Komisi IX DPR RI Neng Eem Marhamah Zulfa Hiz mengutuk keras kejadian pelecehan seksual yang dilakukan oleh dokter kandungan pada saat melakukan ultrasonografi (USG) pada pasiennya, di Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Neng Eem yang juga Anggota Komisi IX DPR RI mengaku sangat prihatin dengan dunia kedokteran saat ini, dan menilai tindakan yang dilakukan dokter tersebut merupakan kejahatan seksual yang harus ditindak tegas dan mendapatkan hukuman yang seberat-beratnya.
"Merasa prihatin sekali dengan dunia kedokteran hari ini, harus mendapatkan sanksi tegas dan hukuman setimpal", tegas Ketua Fraksi PKB MPR RI Neng Eem Marhamah Zulfa Hiz, Selasa (15/04/25), di Gedung Parlemen, Jakarta.
Neng Eem mendesak kepada pihak kepolisian khususnya Polda Jawa Barat untuk mengusut tuntas kasus pelecehan tersebut dan segera menangkap pelaku. "Kepolisian harus mengusut tuntas kasus ini dan segera menangkap pelaku", tegasnya.
Lebih lanjut, Neng Eem juga menyampaikan Kemenkes harus melakukan evaluasi untuk kasus-kasus yang sedang viral di dunia kedokteran. Setidaknya dalam satu minggu terakhir ada dua kasus yang viral, yakni kasus pelecehan seksual oleh dokter kandungan di Kabupaten Garut, Jawa Barat, dan kasus kekerasan seksual yang dilakukan dokter residen anestesi Fakultas Kedokteran Unpad di Rumah Sakit Hasan Sadikin, Bandung.
(Khafid Mardiyansyah)