Ravie Wardani
, Jurnalis-Rabu, 16 April 2025 |11:56 WIB
Diselingkuhi Paula Verhoeven, Baim Wong: Saya Tidak Dendam (Foto: Okezone)
JAKARTA - Baim Wong menegaskan bahwa dirinya tidak menyimpan dendam terhadap sang istri, Paula Verhoeven. Diketahui, rumah tangga Baim Wong dan Paula akan diputus secara e-court pada Rabu sore, 16 April 2025,
Baim sempat hadir langsung di Pengadilan Agama Jakarta Selatan bersama ketiga kakaknya, Muhamad Hamzah, Daud, dan Fitri. Namun, majelis hakim memutuskan untuk tidak membacakan putusan secara langsung karena sidang telah dijadwalkan melalui sistem e-court atau Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP).
"Apapun itu, saya tidak akan dendam, tidak akan marah ke siapa pun. Saya juga minta maaf kalau selama ini saya atau keluarga saya pernah menyakiti. Karena ini menyangkut keluarga besar juga, dan pasti semua ikut terdampak," ujar Baim di lokasi.

Baim juga menyarankan Paula untuk tidak mengajukan banding atas putusan cerai yang akan keluar. Ia menegaskan bahwa hak asuh anak akan dibagi secara adil dan tidak ingin anak-anaknya menjadi korban.
"Saya bilang, tidak usah banding. Untuk apa? Saya sudah katakan, hak asuh anak untuk kita berdua. Kasihan anak-anak," ucapnya.
Aktor 43 tahun itu juga memastikan tidak akan melarang Paula bertemu anak-anak mereka. Ia menolak keras sikap orang tua yang menghalangi anak bertemu salah satu orang tuanya.
"Kalau kalian nonton ini, saya tegaskan ini bukan soal rebutan anak. Saya paling benci kalau ada orang tua yang tidak izinkan ibunya bertemu anaknya. Itu saya benar-benar tidak bisa terima," tutup Baim.
(aln)