Juventus akan hadapi Parma di pekan ke-33 Liga Italia 2024-2025. (Foto: Instagram/juventus)
DAFTAR laga Liga Italia 2024-2025 yang ditunda karena Paus Fransiskus meninggal dunia dapat Anda ketahui di artikel ini. Ya, dunia tengah berduka atas meninggalnya pemimpin tertinggi umat Katolik di dunia pada Senin 21 April 2025.
Demi menghormati wafatnya Paus Fransiskus, semua pertandingan Serie A yang digelar Senin 21 April 2025 lalu pun akhirnya ditunda, termasuk laga Primavera 1. Total ada empat laga yang terdampak, yakni Torino vs Udinese, Cagliari vs Fiorentina, Genoa vs Lazio, dan Parma vs Juventus.
1. Paus Fransiskus Meninggal Dunia
Kabar meninggal dunianya Paus Fransiskus diumumkan Vatikan pada Senin 21 April 2025 lalu. Paus Fransiskus yang bernama asli Jorge Mario Bergoglio itu dketahui sudah dirawat sejak Maret 2025 karena infeksi yang berkembang menjadi pneumonia.
Kondisi Paus Fransiskus sempat dikabarkan membaik, namun menurun hingga akhirnya meninggal dunia pada pukul 07.35 waktu Roma. Dunia pun berduka atas kepergian pemimpin Gereja Katolik tersebut, termasuk Serie A yang akhirnya menunda semua laga mereka.

2. Jadwal Baru Diumumkan
Serie A kini sudah mengumumkan jadwal baru dari empat laga yang sempat ditunda karena Paus Fransiskus meninggal dunia. Keempat pertandingan itu dipastikan serentak digelar pada malam nanti, tepatnya Rabu (23/4/2025) pukul 23.30 WIB.
Keempat laga tersebut diprediksi akan berjalan sengit, karena tiga poin saat ini semakin berarti mengingat musim hampir berakhir. Perlu diketahui, pertandingan tersebut merupakan pekan ke-33 Liga Italia 2024-2025.
Itu berarti Serie A musim ini nantinya akan tinggal menyisakan lima pertandingan lagi. Tak heran, persaingan semakin ketat.