Malrani Kagum dengan Chocolate Buatan Chef Richie yang Warnanya Tampak seperti Aurora, (Foto: Youtube Masterchef Indonesia)
JAKARTA - Salah seorang peserta Masterchef Indonesia season 12, Malrani, terkesima dengan dish chocolate bonbons buatan Chef Richie Pratadaja yang memiliki warna birunya sangat cantik seperti aurora, pada tantangan "Duplicate Dish".
Dalam tantangan galeri 14, yaitu "Duplicate Dish", galeri masterchef Indonesia kedatangan tamu seorang Master Chocolatier yaitu Chef Richie Pratadaja.

Tantangan kali ini diawali dengan Chef Richie mendemonstrasikan cara membuat Chocolate Bonbons.
Ditantangan duplicate dish ini diikut oleh delapan peserta, dan ketika chef Richie mendemonstrasikan pembuatan chocolate bonbons mereka memperhatikannya dengan seksama.
Chef Richie pun mendemonstrasikannya dengan sangat telaten, serta menjawab pertanyaan peserta dengan sangat jelas dan memberikan banyak ilmu bagi para peserta. Salah satunya, ilmu saat memasukkan hand blender ke dalam wadah posisinya miring agar tidak ada udara yang masuk ke dalamnya, setelah itu baru tekan tombol power untuk menyalakan hand blender tersebut.

Azwar, salah satu kontestan yang mengikuti tantangan ini, baru mengetahui teknik menggunakan hand blender seperti itu yang fungsinya agar angin tidak masuk ke dalamnya.
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita lifestyle lainnya