Iwan Lukminto ditangkap Kejagung. (Foto: Dokumen Sritex)
RIWAYAT pendidikan Iwan Lukminto menarik diulas. Sebab, bos Sritex ini baru saja ditangkap Kejaksaan Agung (Kejagung).
Iwan ditangkap di Solo, Jawa Tengah, pada Selasa 20 Mei 2025 malam WIB. Kejagung belum merinci terkait penangkapan Komisaris Utama PT Sri Rejeki Isman Tbk (Sritex) itu.
Tetapi, Kejagung saat ini tengah mengusut dugaan korupsi terkait pemberian kredit bank kepada perusahaan tekstil Sritex. Kini, menarik lebih jauh profil dari Iwan Lukminto, termasuk riwayat pendidikannya.
Riwayat Pendidikan Iwan Lukminto
Pria bernama lengkap Iwan Kurniawan Lukminto ini lahir di Surakarta pada 22 Januari 1982. Ia menempuh pendidikan tinggi di Amerika Serikat, tepatnya di Johnson & Wales University. Di sana, Iwan mengambil jurusan administrasi bisnis.
Selain itu, Iwan juga memperdalam studinya di dua universitas lainnya di luar negeri. Ada Northeastern University dan Boston University.
Setelah lulus, Iwan langsung bergabung dengan Sritex. Perusahaan ini didirikan oleh ayahnya, HM Lukminto.
Dengan latar belakang pendidikan tersebut, Iwan memiliki pemahaman mendalam mengenai bisnis dan manajemen. Ilmu yang didapat pun diterapkannya di Sritex yang telah berdiri sejak 1966. Perusahaan ini berkembang menjadi salah satu perusahaan tekstil terbesar di Indonesia.