Naila Nazira
, Jurnalis-Rabu, 09 April 2025 |10:28 WIB
Viral pungli bersihkan makam. (Foto: TikTok)
Baru-baru ini warganet dihebohkan dengan aksi tak terpuji yang dilakukan oleh segerombolan orang yang melakukan aksi bersih-bersih makam saat ada yang melakukan ziarah.
Aksi mereka tersebut menjadi sorotan karena hanya modus pungutan liar (pungli). Aksi mereka beramai-ramai menyapu makam yang sudah bersih membuat peziarah mengernyitkan dahi keheranan.
Kejadian ini pun diunggah seorang warganet di akun TikToknya @tauruswonderkid, dikutip Rabu (9/4/2025). Saat itu perekam video sedang melakukan ziarah ke makam keluarganya.
Dalam video tersebut terlihat segerombolan orang tiba-tiba saja membersihkan makam yang hendak dikunjungi. Tanpa adanya permintaan dari sang peziarah, makam itupun dibersihkan oleh orang-orang yang tak dikenal itu.
Sontak hal inipun membuat sang pria dalam video itupun tampak kebingungan dengan aksi segerombolan orang tersebut.
Warganet yang melihat video itupun merasa geram dengan aksi tak terpuji yang dilakukan oleh orang-orang tesebut. Aksi mereka itupun berujung komentar negatif dari para warganet.
“Dateng² sendiri, bersihin sendiri, ga ada yg nyuruh, tbtb minta dibayar,” tulis @gita***
“Sangat risih, smpe males ke makam. Udh dikasih tau gk usah, gk usah, tetep ngeyel,” tulis @mssw**