Wiwie Heriyani
, Jurnalis-Senin, 21 April 2025 |04:27 WIB
20 Contoh Ucapan Hari Kartini 2025, Inspiratif hingga Status di Media Sosial
Beberapa ucapan Hari Kartini 2025 berikut ini bisa kamu jadikan rekomendasi terbaik untuk berbagai keperluan, baik formal, santai, maupun inspiratif.
Hari Kartini 2025 jatuh pada Minggu, 20 April 2025. Ini merupakan momen penting bagi masyarakat Indonesia untuk mengenang dan menghargai jasa Raden Ajeng Kartini dalam memperjuangkan hak-hak perempuan, terutama dalam bidang pendidikan dan emansipasi.
Berikut 20 contoh ucapan Hari Kartini 2025 yang bisa digunakan untuk caption media sosial, kartu ucapan, atau sambutan, dirangkum Okezone dari berbagai sumber, Senin (21/4/2025).
Ucapan Umum
1. Selamat Hari Kartini 2025! Teruslah berkarya dan berani bersuara seperti Kartini.
2. Habis gelap terbitlah terang. Semangat Kartini terus menyala dalam langkah perempuan Indonesia!
3. 21 April bukan sekadar tanggal, tapi simbol perjuangan dan harapan bagi perempuan Indonesia.
4. Kartini telah membuka jalan. Kini tugas kita untuk melanjutkan perjuangannya.
5. Selamat Hari Kartini! Untuk setiap perempuan hebat yang terus berdiri dan menginspirasi.
Ucapan Inspiratif
6. Perempuan hebat bukan yang tidak pernah jatuh, tapi yang selalu bangkit dan maju, seperti Kartini.
7. Menjadi perempuan bukan halangan untuk bermimpi setinggi langit. Selamat Hari Kartini 2025!
8. Emansipasi bukan tentang melawan, tapi tentang sejajar. Terima kasih, Kartini.
9. Jadilah perempuan yang cerdas, kuat, dan berani. Seperti Kartini, jadilah cahaya di sekitarmu.
10. Selamat Hari Kartini! Mari kita lanjutkan semangatnya dalam dunia modern.
Ucapan untuk Perempuan Masa Kini
11. Untuk setiap ibu, kakak, adik, guru, dan sahabat, kalian adalah Kartini masa kini!
12. Semangat Kartini hidup dalam setiap perempuan yang gigih memperjuangkan mimpi.
13. Kartini adalah kamu, yang terus belajar dan berani melangkah maju.
14. Hari Kartini adalah tentangmu, perempuan yang tak takut menjadi dirinya sendiri.
15. Di tangan perempuan tangguh, bangsa ini bertumbuh. Selamat Hari Kartini!