Teknologi Nuklir dari Inggris Bakal Kembangkan PLTN RI?

10 hours ago 5

Anggie Ariesta , Jurnalis-Minggu, 27 April 2025 |20:56 WIB

Teknologi Nuklir dari Inggris Bakal Kembangkan PLTN RI?

PLTN RI (Foto: Okezone)

JAKARTA - Ketua Umum Himpunan Masyarakat Nuklir Indonesia (HIMNI), Susilo Widodo menyambut positif adanya peluang tawaran dari Inggris untuk mendukung pengembangan pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) di Indonesia. 

1. Semakin Banyak Negara

Menurutnya, semakin banyak negara yang menawarkan teknologi nuklir kepada Indonesia akan memperkaya pilihan dalam mengakselerasi program energi berbasis nuklir nasional.

"Kalau Inggris mau jadi pemain juga, ya itu menambah pilihan kita. Semakin banyak pilihan semakin bagus bagi kita," ujar Susilo saat ditemui di Jakarta, Minggu (27/4/2025).

Susilo menjelaskan, saat ini sudah banyak negara yang menawarkan teknologi nuklir ke Indonesia, seperti Jepang, Korea Selatan, Tiongkok, dan Rusia. Ia menilai bahwa negara-negara tersebut, terutama China dan Rusia, telah menunjukkan kemajuan teknologi nuklir yang sangat pesat dan memiliki reputasi kuat dalam membangun PLTN di luar negeri.

"Kalau Inggris, saya malah baru dengar. Reputasi Inggris membangun PLTN di luar, sepertinya belum gegap gempita dibanding Rosatom dari Rusia atau Korea," jelasnya.

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|