Terbakar Api Cemburu, Suami Tebas Leher Istri hingga Tewas

8 hours ago 3

Terbakar Api Cemburu, Suami Tebas Leher Istri hingga Tewas

Suami bunuh istri (foto: freepik)

PRABUMULIH - Peristiwa pembunuhan mengemparkan warga Jalan Anggrek, Kelurahan Anak Petai, Kecamatan Prabumulih Utara, Kota Prabumulih, Sandra Saputra (28) nekat membunuh istrinya Lidia Kristina (22), dengan cara menebas leher korban hingga nyaris putus.

Kapolres Prabumulih AKBP Bobby Kusumawardhana melalui Kasat Reskrim Tiyam Talingga mengatakan, peristiwa pembunuhan itu terjadi di rumah mertua pelaku, tempat Lidia tinggal sementara usai merantau dari Batam dan menjalani proses perceraian yang belum tuntas secara hukum. Diketahui, Sandra dan Lidia telah bercerai secara agama, namun belum resmi di pengadilan.

“Motif sementara karena rasa cemburu. Pelaku mengaku sakit hati melihat korban sering berkomunikasi dengan pria lain melalui telepon, padahal mereka masih dalam proses perceraian,” kata Tiyan.

Dijelaskan Tiyan, sebelum terjadinya insiden berdarah itu, korban dan pelaku sempat pertengkaran hebat. Lalu korban saat itu hendak meninggalkan rumah, tapi pelaku langsung mengambil parang dari dapur dan langsung menganiaya korban hingga tewas. NR yang hendak menyelamatkan kakaknya ikut menjadi korban keganasan pelaku.

Selanjutnya kedua korban sempat dilarikan ke RS Pertamina Prabumulih. Namun, nyawa Lidia tidak tertolong akibat luka parah di bagian leher dan wajah. Sementara NR kini dirawat intensif.

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita news lainnya

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|