Dwinarto
, Jurnalis-Kamis, 03 Juli 2025 |12:07 WIB
Presiden Prabowo Subianto saat umrah (foto: Saudi Press Agency)
MAKKAH - Di sela kunjungan kenegaraannya ke Arab Saudi, Presiden Prabowo Subianto melaksanakan ibadah umrah di Kota Suci Makkah, Kamis (3/7/2025).
Momen tersebut sekaligus dimanfaatkan Prabowo untuk menyapa jemaah asal Indonesia yang tengah menunaikan ibadah di Masjidil Haram.
Dalam foto resmi yang dirilis Saudi Press Agency (SPA), tampak Prabowo berjalan di pelataran Masjidil Haram didampingi sejumlah pejabat negara. Prabowo juga terlihat memasuki Ka'bah, melaksanakan salat sunah, mencium Hajar Aswad, dan melakukan tawaf mengelilingi Kakbah.
Setelah melaksanakan tawaf, Prabowo kembali menyapa jamaah Indonesia yang berada di sekitar pelataran masjid. Ibadah dilanjutkan dengan sa’i dari Bukit Shafa ke Marwah dan ditutup dengan tahalul sebagai penanda selesainya rangkaian ibadah umrah.
Kegiatan ibadah ini turut diikuti sejumlah pejabat, antara lain Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan, Menteri Luar Negeri Sugiono, Menteri Agama Nasaruddin Umar, Menteri Investasi dan Hilirisasi Rosan Roeslani, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, serta Kepala Badan Pengelola Haji (BPH) M. Irfan Yusuf.