Sinopsis Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Episode 36

23 hours ago 2

Sinopsis Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Episode 36

Sinopsis Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Episode 36 (Foto: RCTI)

JAKARTA - Sinopsis sinetron Kau Ditakdirkan Untukku episode 36 akan dibahas dalam artikel Okezone kali ini. Alya terus berjuang mendekati Devan yang bersikap dingin selama acara camping keluarga. 

Baldy merasa kecewa karena Devan enggan bergabung dalam momen kebersamaan. Melihat situasi ini, Tania mengusulkan permainan Uno agar suasana lebih cair. Meski awalnya enggan, Devan akhirnya ikut bermain setelah Alya membujuknya dengan kemungkinan Baldy akan membuka rahasia tentang ibu kandungnya.

Kau Ditakdirkan Untukku Sinopsis Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Episode 36

Sayangnya, Devan dan Alya kalah dan harus menerima hukuman. Devan menolak, namun Alya dengan percaya diri maju sendiri. Ia menyanyikan lagu ala girl group dengan suara dan gerakan yang seadanya, namun cukup untuk mencairkan suasana.

Usai penampilan Alya, Devan memilih pergi jalan-jalan. Tak ingin ketinggalan, Alya menyusulnya dengan sepeda sewaan. Meskipun sempat tertinggal, Alya akhirnya berhasil menemukan Devan dan keduanya berboncengan. Namun, momen manis itu berubah jadi insiden saat sepeda yang mereka tumpangi menabrak gundukan. Devan terjatuh, dan Alya merasa sangat bersalah.

Devan memaafkan Alya dan memintanya kembali ke tenda lebih dulu. Tapi Alya memilih menunggu. Saat itulah ia menemukan bunga matahari berserakan di jalan. Ia khawatir bunga itu akan memancing emosi Devan yang masih terluka karena kehilangan Shena, dan berusaha segera membuangnya.

Bagaimana reaksi Devan jika mengetahui apa yang dilakukan Alya? Saksikan RCTI Layar Drama Indonesia “Kau Ditakdirkan Untukku” setiap Selasa - Minggu pukul 21.30 WIB hanya di RCTI kanal digital 28 UHF untuk pemirsa Jabodetabek #RCTILayarDramaIndonesia #LayarDramaRCTI #LayarDramaTerOke

(aln)

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|