Ji Chang Wook Asyik Liburan di Bali, Bikin Fans Auto Ingin Nyusul!

3 hours ago 1

Ji Chang Wook Asyik Liburan di Bali, Bikin Fans Auto Ingin Nyusul!

Ji Chang Wook Asyik Liburan di Bali, Bikin Fans Ingin Nyusul! (Foto: Instagram)

JAKARTA - Aktor Korea Selatan, Ji Chang Wook, asyik menikmati liburannya di Indonesia. Kali ini, bintang drama The K2 itu tengah menikmati keindahan alam di Pulau Dewata, Bali.

Momen itu dibagikan aktor tampan ini di akun Instagram-nya, @jichangwook. Terlihat ia membagikan sederet pose bahagianya saat liburan di destinasi wisata Indonesia itu.

“Bali :),” tulis Ji Chang Wook, Senin (13/10/2025).

Postingan ini memperlihatkan Ji Chang Wook berpose di pinggir kolam renang salah satu resor di Bali dan juga patung-patung. Nampak juga ia asyik berpose candid di sebuah restoran sembari memandangi hijaunya pepohonan.

Tak hanya itu, ada pula pose menggemaskan saat aktor 38 tahun ini berpose di beberapa sudut resor hingga terlihat asyik motoran di Bali. Ia juga memperlihatkan keindahan alam Bali dengan berbagai angle fotonya.

Dari postingan Insta Story-nya, Ji Chang Wook nampaknya akan cukup lama menikmati liburan di Indonesia. Setelah Bali, ia pun mengunggah tiket pesawat menuju Yogyakarta sebagai destinasi selanjutnya.

Ini bukan pertama kalinya Ji Chang Wook menikmati liburan di Tanah Air. Aktor yang juga membintangi drama The Worst of Evil ini sempat berkunjung ke Labuan Bajo, NTT. Ia begitu menikmati setiap momen liburannya di Indonesia dan menyaksikan keindahan alamnya.

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita women lainnya

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|