Menbud Buka Pameran 200 Tahun Perang Jawa, Momentum Refleksi Sejarah Bangsa

11 hours ago 6

Menbud Buka Pameran 200 Tahun Perang Jawa, Momentum Refleksi Sejarah Bangsa

Menbud Fadli Zon membuka Pameran 200 Tahun Perang Jawa di Perpusnas, Jakarta. (Foto: dok Kemenbud)

JAKARTA - Menteri Kebudayaan Republik Indonesia Fadli Zon mewakili Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto secara resmi membuka Pameran 200 Tahun Perang Jawa di Perpustakaan Nasional, Jakarta.

Pada kesempatan tersebut, Menbud menyampaikan Pidato Kebudayaan berjudul “Menemukan Jati Diri Bangsa Melalui Refleksi Kejuangan Pangeran Diponegoro”.

Pameran yang digelar hingga 20 Agustus 2025 mendatang ini diselenggarakan oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas) sebagai wujud nyata dalam membangun ingatan kolektif bangsa mengenai perang Jawa yang dipimpin oleh Pangeran Diponogero pada tahun 1825-1830.

Peringatan ini mengajak publik untuk mengenal dan mengapresiasi pemikiran, sikap, serta nilai-nilai suri teladan dari perjuangan Pangeran Diponegoro dalam melawan penjajahan kolonial Belanda yang relevan dengan identitas Keindonesiaan. 

Dalam pidatonya, Menbud Fadli menekankan pentingnya peringatan ini sebagai momentum refleksi terhadap peristiwa Perang Jawa yang dipimpin oleh Pangeran Diponegoro mengenai perjuangan mempertahankan jati diri bangsa. 

"Perjuangan kemerdekaan bangsa Indonesia tidak dibangun dalam sebuah kenyamanan, tetapi dalam perlawanan menentang penjajahan dan kolonialisme. Ia tumbuh dari sebuah semangat rela berkorban, cinta tanah air, keberanian, dan prinsip yang  tak bisa dibeli atau ditundukkan, sebagaimana jati diri Pangeran Diponegoro," ujarnya.

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|