Haji atau Umrah Dulu Menurut UAS

5 days ago 13

Redaksi , Jurnalis-Kamis, 10 April 2025 |13:59 WIB

Haji atau Umrah Dulu Menurut UAS

Haji atau Umrah Dulu Menurut UAS (Instagram)

JAKARTA - Banyak umat Islam ingin pergi haji dan umrah. Lalu, mana yang lebih dulu dilaksanakan pergi haji atau umrah?

1. Terdaftar Haji atau Umrah Dulu?

Terkait hal ini, Ustadz Abdul Somad pernah memberikan penjelasannya dalam ceramahnya. Saat itu, ada yang bertanya ke dirinya soal sebaiknya daftar haji dahulu atau umrah. 

"Mana yang sebaiknya kita pilih Pak Ustadz terlebih dahulu, terdaftar haji atau umrah?," katanya dalam tayangan Youtube Tanya Ustadz Abdul Somad, dikutip pada Kamis (10/4/2025). 

2. Nabi Muhammad Umrah

Ia menjelaskan sejarah Nabi Muhammad SAW melakukan perjalanan umrah. 

"Nabi melaksanakan umrah 4 kali sebelum haji. Umrah pertama tahun ke-6 gagal tapi jadi perdamaian Hudaibiyah," ujarnya.

Nabi Muhammad SAW kemudian menjalankan ibadah umrah pada tahun berikutnya. Ibadah umrah ketiga dilaksanakan selang satu tahun kemudian.

"Umrah kedua tahun ke-7 namanya umrah Qadha. Umrah ketiga tahun ke-8 namanya Fathu Makkah. Umrah keempat ketika Haji Wada," tuturnya. 

"Jadi siapa yang mau umrah duluan silahkan," katanya. 

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|