2 Syarat Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026 Kelar Kekalahan Dramatis 2-3 dari Arab Saudi

5 hours ago 1

2 Syarat Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026 Kelar Kekalahan Dramatis 2-3 dari Arab Saudi

2 Syarat Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026 Kelar Kekalahan Dramatis 2-3 dari Arab Saudi

ADA 2 syarat agar Tim Nasional (Timnas) Indonesia bisa lolos ke Piala Dunia 2026 kelar kekalahan dramatis 2-3 dari Arab Saudi. Kedua syarat ini harus terpenuhi agar pasukan Patrick Kluivert bisa bermain di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko pada tahun depan.

Ya, asa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026 tak berakhir meski Garuda baru saja kalah 2-3 dari Arab Saudi di laga perdana Grup B Babak Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Kamis (9/10/2025) dini hari WIB. Namun, kekalahan di Stadion King Abdullah Sport City, Jeddah itu membuat langkah Rizky Ridho dan kawan-kawan semakin sulit.

1. Wajib Menang atas Irak

Usai kalah dari Arab Saudi, Timnas Indonesia masih memiliki laga pamungkas di Grup B dengan melawan Irak. Laga yang juga dimainkan di Stadion King Abdullah Sport City itu akan berlangsung pada Minggu 12 Oktober 2025 pukul 02.30 WIB.

Untuk bisa lolos, Timnas Indonesia wajib menang atas Irak. Tak hanya sekadar menang, Garuda wajib menang dengan selisih dua gol atau lebih.

Menang dengan selisih dua gol merupakan syarat pertama dan wajib terpenuhi. Sebab dengan kemenangan dua gol lebih atas Irak, maka selisih gol Timnas Indonesia yang kini -1 bisa menjadi lebih baik.

 X/@SaudiNT_EN) Beckham Putra beraksi di laga Timnas Indonesia vs Timnas Arab Saudi (Foto: X/@SaudiNT_EN)

Setidaknya, kemenangan atas Irak dengan selisih dua gol bisa mengamankan posisi runner-up Grup B. Jika itu terjadi, maka Timnas Indonesia akan lolos ke putaran kelima demi mengincar tiket ke babak playoff antarkonfederasi.

2. Irak Harus Menang

Syarat kedua yang wajib terpenuhi adalah Irak harus menang selisih satu gol atas Arab Saudi. Jika skenario itu terwujud, maka setiap tim nantinya akan memiliki poin yang sama, yakni 3 poin.

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|