
Toyota Raize Terbaru Meluncur, Harga Mulai Rp240 Jutaan (Dok TAM)
JAKARTA - Toyota Raize terbaru meluncur dengan sejumlah penyegaran. Penyegaran ini meliputi tampilan hingga fitur yang disematkan pada low SUV tersebut.
1. Toyota Raize Terbaru
Saat ini terdapat beberapa varian Raize. Varian 1.2 memiliki 2 tipe, yaitu 1.2 G M/T dan 1.2 G CVT. Sementara varian 1.0T terdiri atas 3 tipe: 1.0T G CVT, 1.0T GR Sport, dan 1.0T GR Sport TSS. Untuk menambah daya tariknya, Toyota menghadirkan sentuhan pengembangan dari sisi penampilan dan penambahan fitur.
"Dengan dukungan mesin yang dilengkapi teknologi turbo, New Raize dirancang untuk memberikan performance dan handling yang fun to drive, namun tetap dengan penggunaan bahan bakar yang efisien. Kami ingin memenuhi kebutuhan dan lifestyle di tingkat harga yang reasonable, serta meningkatkan keunggulannya dengan beberapa sentuhan yang fresh dan sporty,” kata Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Hiroyuki Oide, dalam keterangannya, Kamis (20/1/2026).
Pada tipe 1.0T GR Sport dan 1.0T GR Sport TSS, tedapat penyegaran desain aerokit yang lebih sporty sebagai signature GR.
Toyota memperkuat kesan sporty pada kabin semua tipe dengan warna Gun Metallic di door grip, console, center, dan side serta aplikasi warna hitam di bagian pilar dan headlining. Head unit New Raize sekarang turut dilengkapi fitur Android Auto Car Play (AACP). Untuk kedua tipe 1.2 G, ukuran head unit yang sebelumnya berukuran 8-inch kini menjadi 9-inch.
"Raize merupakan Entry SUV yang tidak hanya cocok untuk jalan perkotaan, namun juga antar kota dan light off-road. Compact engine yang efisien, memberikan konsumsi bensin yang hemat dan rendah emisi, dimana sentuhan turbo dan paddleshift menjanjikan fun to drive. Pelanggan dapat menikmatinya dengan harga yang kompetitif, dijaga oleh jaringan value chain yang siap menemani mobilitas masyarakat sampai pelosok wilayah,” ujar Marketing Director PT TAM, Jap Ernando Demily.
Sementara itu, Toyota menawarkan 3 pilihan paket customisasi. Pertama adalah paket yang menawarkan kombinasi eksterior dan interior, seperti Sporty Roof Spoiler, Sporty Shift Knob, dan Side Visor.
Berikutnya, paket yang dapat meningkatkan tampilan kendaran sekaligus kenyamanan penumpang di dalam kabin, seperti Sporty Roof Spoiler, Smart Car Fragrance Device & Amber Haven Scent Stick.

















































