Mei Sada Sirait
, Jurnalis-Jum'at, 02 Januari 2026 |00:12 WIB

Resolusi di Awal 2026, Ini 5 Target Kesejahteraan Mental yang Bisa Dilakukan. (Foto: Freepik)
JAKARTA - Tahun baru identik dengan resolusi yang memunculkan semangat baru untuk berubah. Mulai dari resolusi kesehatan, perawatan diri, hingga kesejahteraan mental.
Kunci agar resolusi benar-benar berdampak adalah dengan menetapkan tujuan yang realistis dan spesifik, terutama jika menyangkut kesejahteraan mental. Maka dari itu, berikut beberapa resolusi yang bisa dicatat di awal tahun untuk kesejahteraan mental, seperti dikutip dari Healthline, Jumat (2/1/2026).
1. Prioritaskan Tidur yang Berkualitas
Kurang tidur dapat memperburuk suasana hati, memengaruhi energi harian, dan bahkan mengganggu kesehatan otak. Namun, jangan membuat resolusi hanya untuk sekadar tidur lebih banyak.
Alangkah baiknya membuat kebiasaan yang lebih spesifik, misalnya menetapkan jam tidur dan bangun yang konsisten, membuat ritual malam yang menenangkan agar tidur lebih nyenyak, serta memastikan kamar tidur nyaman.
Dengan memberi struktur pada waktu tidur, tubuh dan pikiran dapat lebih siap menghadapi hari.
2. Sisihkan Waktu untuk Istirahat Mental
Resolusi ini bukan hanya soal liburan panjang, tetapi lebih pada memberi ruang bagi pikiran untuk beristirahat secara rutin. Disarankan menciptakan waktu khusus setiap hari atau setiap minggu untuk melakukan hal-hal yang membantu relaksasi, seperti meditasi ringan, menarik napas dalam-dalam, tidur siang singkat, atau sekadar berjalan di luar rumah tanpa gangguan.
Kegiatan ini bertujuan memberi otak waktu bebas tekanan agar lebih jernih dan sehat dalam jangka panjang.


















































