Tim Okezone
, Jurnalis-Rabu, 12 November 2025 |06:25 WIB

Sebuah pesawat kargo militer C-130 milik Turki/Foto: tangkapan layar
ANKARA – Sebuah pesawat kargo militer C-130 milik Turki yang mengangkut setidaknya 20 personel jatuh di Georgia setelah lepas landas dari Azerbaijan. Namun, jumlah korban dan penyebab pasti insiden tersebut belum jelas.
Video awal dari lokasi kejadian di dekat perbatasan Azerbaijan menunjukkan puing-puing logam yang terpelintir tersebar di gundukan berumput. Bagian badan pesawat (fuselage) masih terbakar dan asap gelap mengepul ke langit yang cerah.
Rekaman yang beredar di media sosial menunjukkan pesawat itu tampak berputar-putar menuju bumi sebelum meledak dan terbakar seperti dilansir Reuters, Rabu (12/11/2025).
Presiden Turki, Tayyip Erdogan, menginterupsi pidatonya di Ankara untuk menyampaikan belasungkawa bagi para personel yang gugur. Ia tidak menyebutkan penyebab kecelakaan itu dan tidak memberikan jumlah korban tewas.
Duta Besar AS untuk Turki, Tom Barrack, melalui platform X menyatakan "sangat sedih atas tragedi jatuhnya pesawat Angkatan Bersenjata Turki hari ini." Barrack menyampaikan belasungkawa kepada keluarga korban dan mengatakan AS berdiri dalam solidaritas.


















































