Persib Bandung Tampil Gacor, Luciano Guaycochea Ungkap Rahasianya

3 hours ago 3

Persib Bandung Tampil Gacor, Luciano Guaycochea Ungkap Rahasianya

Pemain Persib Bandung, Luciano Guaycochea. (Foto: Instagram/persib)

BANDUNG – Pemain Persib Bandung, Luciano Guaycochea, membeberkan kunci sukses timnya membalikkan keadaan saat menghadapi Selangor FC. Menurut Luciano, pelatih Bojan Hodak memiliki karakter agresif yang krusial dalam membangkitkan semangat dan mentalitas bertanding para pemain, terutama ketika tim sedang tertinggal.

Momen tersebut terjadi di Grup G AFC Champions League 2 20252026, di mana Persib bertandang ke Stadion MBPJ Petaling Jaya pada Kamis, 6 November 2025. Awalnya, Persib tertinggal 0-2 dari tim tuan rumah, Selangor FC, di babak pertama.

Namun, secara dramatis, Maung Bandung mampu membalikkan keadaan dan mengunci kemenangan 3-2.

1. Reaksi Keras di Ruang Ganti

Pemain yang akrab disapa Lucho itu menceritakan bagaimana Bojan Hodak bereaksi keras di ruang ganti saat jeda babak pertama, kala Persib tertinggal dua gol. Upaya sang pelatih untuk memicu semangat juang pemain pun berbuah manis dengan raihan kemenangan yang dramatis.

"Setelah itu (tertinggal 0-2), kalau kamu tahu Bojan, dia sedikit agresif dengan kami (pemain). Kami harus melakukan sesuatu, ya, itu tidak apa-apa," kata Lucho, seperti dilansir dari laman resmi Persib, Selasa (11/11/2025).

 Instagram/luchoguaycho) Luciano Guaycochea. (Foto: Instagram/luchoguaycho)

Pemain asal Argentina itu menambahkan bahwa semangat juang timnya adalah faktor penentu kemenangan. Ia merasa timnya sebetulnya tidak pantas tertinggal di awal pertandingan.

"Luar biasa, sepakbola memang seperti ini. Kami sempat tertinggal dua gol. Menurut saya, kami tidak pantas menerima hal tersebut," tambahnya.

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|