
Nessie Judge
JAKARTA - YouTuber, Nessie Judge, akhirnya mengunggah video resmi permintaan maaf berjudul "My Sincere Apology | My sincere apologies. | Permohonan Maaf" di kanal YouTube-nya.
Nessie mengaku telah merenung dan akhirnya benar-benar memahami dampak atas kejadian ini. Dia juga menyadari permintaan maaf sebelumnya belum menenangkan atau mewakili rasa sakit yang ditimbulkan.
“Saya ingin menyampaikan permintaan maaf yang sebesar-besarnya atas apa yang muncul di video saya baru-baru ini, dan juga atas tanggapan saya setelahnya,” kata Nessie.
Kesalahannya, lanjut Nessie, telah menyakiti banyak orang dan tidak ada alasan yang bisa membenarkannya. Warganet Indonesia pun turut menyambut hangat, yang kini kompak mengajak untuk menyudahi polemik dan memberikan dukungan penuh.
“Kak Nessie udah nemenin aku dengan konten-kontennya yang banyak memberi pelajaran dan juga menghibur. Kak Nessie bukan konten kreator yang suka bikin rusuh ataupun suka cari muka dengan cara yang aneh-aneh. Ketika ini kejadian aku juga lumayan kaget. Tapi I know kak nessie nggak bermaksud buruk. Well I hope kak Nessie bisa belajar dari kesalahan ini. Semangat terus kak. Aku tetap menunggu konten konten kakak yang bermanfaat kedepannya," kata akun @rianray_music
















































