Mauricio Souza Kecewa Berat Persija Jakarta Kalah 0-1 dari Persib Bandung

9 hours ago 11

Mauricio Souza Kecewa Berat Persija Jakarta Kalah 0-1 dari Persib Bandung

Mauricio Souza kecewa berat dengan kualitas pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta (Foto: Okezone/Andika Rachmansyah)

BANDUNG – Pelatih Persija Jakarta, Mauricio Souza, kecewa berat usai kalah 0-1 dari Persib Bandung di pekan ke-17 Super League 2025-2026. Menurutnya, hasil negatif itu didapat karena dua kesalahan individu.

Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta itu berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu (11/1/2026) sore WIB. Tuan rumah menang 1-0 berkat gol Beckham Putra di menit kelima.

 Persib Bandung) Beckham Putra membuka skor di laga Persib Bandung vs Persija Jakarta (Foto: Persib Bandung)

Sialnya, Persija harus bermain dengan 10 pemain karena Tubarao diganjar kartu merah pada menit ke-53 usai menginjak kaki Beckham. Meski kalah jumlah pemain, Macan Kemayoran tetap tampil menyerang walau tidak ada yang berujung gol. 

1. Tidak Menyajikan Tontonan Berkualitas

Usai laga, Souza menilai pertandingan tersebut sangat buruk. Menurutnya, laga itu tidak menyajikan tontonan sepakbola yang berkualitas, baik dari sisi permainan mau pun kualitas teknis. 

“Bagi saya ini adalah pertandingan yang sangat buruk. Sangat buruk, baik secara teknis mau pun taktis,” kata Souza dalam konferensi pers usai pertandingan, Minggu (11/1/2026).

“Siapa pun yang menyukai sepakbola dan datang ke sini untuk menonton pertandingan hari ini hampir tidak melihat sepakbola,” sembur pria asal Brasil itu.

“Kedua tim hampir tidak mampu membangun apa pun. Secara teknis ada beberapa pemain bagus di lapangan. Namun secara keseluruhan, level teknis pertandingan ini sangat rendah,” kata Souza.

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|