
Devin Fathir lolos ke babak 32 besar Indonesia Masters 2026. (Foto: X/@INABadminton)
SEBANYAK tiga wakil Indonesia telah menuntaskan pertandingan di babak kualifikasi Indonesia Masters 2026. Mereka adalah Nabila Cahya Permata Ayu/Nahya Muhyifa (ganda putri), Ali Faathir Rayhan/Devin Artha Wahyudi (ganda putra), dan Bimo Prasetyo/Arlya Nabila Thesya Munggaran (ganda campuran).
Seluruh pertandingan tersebut berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (20/1/2026) pagi. Dimulai dari sektor ganda campuran, Bimo/Arlya melawan Hiroki Midorikawa.
1. Lawan Bimo Prasetyo/Arlya Nabila Thesya Munggaran Mundur
Bimo/Arlya tidak mengucurkan keringat setetes pun untuk memenangkan laga tersebut. Pasalnya, Midorikawa/Matsuyama memutuskan mundur sebelum dimulainya pertandingan.
Dengan begitu, Bimo/Arlya berhasil menembus babak utama alias 32 besar. Di babak tersebut, mereka sudah ditunggu ganda campuran Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje.
Beralih ke ganda putri, Nabila/Nahya, harus menelan pil pahit. Mereka harus mengakui ketangguhan dari pasangan Malaysia, Chong Jie Yu/Vanessa Ng.
Nabila Cahya Permata Ayu dan Nahya Muhyifa kalah dari ganda putri Malaysia. (Foto: X/@INABadminton)
Nabila/Nahya kalah dari Chong Jie Yu/Vanesa Ng lewat pertarungan sengit tiga gim dengan skor 21-16, 13-21, 19-21. Hasil ini praktis membuat mereka gagal menembus babak 32 besar Indonesia Masters 2026.
Sementara itu, Faathir/Devin berhasil mengikuti jejak Bimo/Arlya. Mereka mengamankan tiket 32 besar usai membungkam pasangan Prancis, Mael Cattoen/Lucas Renoir.
Ganda putra Pelatnas PBSI itu cukup susah payah kalahkan Cattoen/Renoir. Faathir/Devin menang lewat pertarungan sengit tiga gim dengan skor 20-22, 21-16, 21-14.


















































