Nur Khabibi
, Jurnalis-Senin, 19 Januari 2026 |12:01 WIB

Eks Wamenaker Noel Ngaku Makin Gemuk dan Segar saat Ditahan KPK (Nuh Khabibi)
JAKARTA - Eks Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker), Immanuel Ebenezer Gerungan alias Noel, mengaku dalam kondisi sehat. Bahkan, berat badannya meningkat selama ditahan KPK.
Hal itu ia sampaikan menjelang sidang pembacaan surat dakwaan terkait kasus dugaan pemerasan sertifikasi K3 di Kemnaker pada Senin (19/1/2026).
"Sehat dong puji Tuhan. Saya ditahan KPK makin gemuk, makin segar," kata Noel di ruang sidang.
Ia menilai, kondisi tersebut tidak lepas dari makanan yang disediakan oleh pengelola rutan dengan cukup gizi.
"Makanannya, nutrisinya, vitaminnya, pas semua. Yang gak pas kebutuhan batin kita," ujarnya.

















































