Deretan Saham Terlemah di Pekan Ini, PURI hingga PJHB Turun Paling Dalam

1 day ago 11

Deretan Saham Terlemah di Pekan Ini, PURI hingga PJHB Turun Paling Dalam

Saham Top Losers (Foto: Okezone)

JAKARTA - Pergerakan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada periode 17-21 November 2025 alami tekanan.

Saham PT Puri Global Sukses Tbk (PURI) tercatat melemah terdalam. Harga PURI turun dari Rp1.110 menjadi Rp498, setara 55,14 persen sepanjang pekan.

Mengacu pada data statistik mingguan BEI, Sabtu (22/11), tekanan juga terjadi pada saham yang baru IPO yakni PT Pelayaran Jaya Hidup Baru Tbk (PJHB) yang melemah 28,49 persen dari Rp860 ke Rp615.

Saham PT Sillo Maritime Perdana Tbk (SHIP) turut turun 22,46 persen dari Rp6.900 menjadi Rp5.350. Penurunan serupa dialami PT Central Omega Resources Tbk (DKFT) yang berkurang 18,02 persen dari Rp860 ke Rp705.

Di kelompok saham lainnya, PT Perdana Bangun Pusaka Tbk (KONI) mencatat pelemahan 17,93 persen dari Rp2.900 menjadi Rp2.380.

Penurunan di berbagai saham tersebut terjadi di tengah aktivitas transaksi yang lebih rendah dibanding pekan sebelumnya. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik tipis 0,52 persen.

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita finance lainnya

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|