
Suasana laga Bayern Munich vs Bayer Leverkusen di Bundesliga 2025-2026. (Foto: Bundesliga)
MUNICH - Bayern Munich mempertahankan awal musim yang sempurna setelah meraih kemenangan meyakinkan 3-0 atas Bayer Leverkusen pada Minggu (2/11/2025) dini hari WIB, mencatatkan 15 kemenangan dari 15 pertandingan. Meskipun tengah on fire, gelandang Bayern, Joshua Kimmich, mengingatkan kompetisi masih panjang.
Kemenangan telak Bayern atas Leverkusen di matchday kesembilan Bundesliga 2025-2026 memastikan Die Bavarians –julukan Bayern– berada di jalur yang sangat baik. Namun, Kimmich menekankan status juara belum bisa diberikan pada bulan November, jadi perjalanan mereka masih sangat panjang.
1. Belum Ada Gelar yang Diberikan di Bulan November
Berbicara kepada Sky Sports setelah pertandingan, Joshua Kimmich mengakui kombinasi performa di lapangan dan kekuatan tim saat ini sedang menyatu dengan baik, yang merupakan modal penting untuk meraih gelar. Namun, ia tak ingin tim cepat puas.
“Kami berada di jalur yang sangat baik – baik secara permainan maupun sebagai sebuah tim. Anda membutuhkan perpaduan ini untuk memenangkan gelar,” ujar Kimmich, dikutip dari bulinews, Minggu (2/11/2025).
"Paruh pertama musim adalah tentang menempatkan diri Anda di posisi yang baik. Dan kami melakukannya dengan sangat baik. Tetapi kami juga tahu bahwa belum ada gelar yang diberikan di bulan November,” tambahnya.
Bayern Munich vs Bayer Leverkusen. (Foto: Bundesliga)
Ketika ditanya apakah Bayern saat ini adalah tim terbaik di Eropa, Kimmich dengan bijak menolak anggapan tersebut, menunjuk pesaing kuat lainnya
"Paris Saint-Germain (PSG) juga tidak tampil buruk. Arsenal sedang dalam performa hebat. Real tampaknya memenangkan hampir setiap pertandingan, kecuali saat melawan Atletico. Ada beberapa tim saat ini yang tampil sangat baik,” imbuh Kimmich.

















































